RSUD AJIBARANG REFLEKSI 2018 OPTIMIS MENYONGSONG 2019

RSUD AJIBARANG REFLEKSI 2018 OPTIMIS MENYONGSONG 2019

Waktu adalah takdir yang akan berjalan beriringan dengan usaha dan ketetapan dari Tuhan Yang Maha Esa, tidak akan bisa terbendung oleh siapapun, oleh karena itu seberapa besar kita bisa memanfaatkan waktu yang ada untuk mengisi hari-hari yang bermanfaat guna mengabdi, memberi, dan membuat senyum orang dan khususnya para pelanggan-pelanggan RSUD Ajibarang.

Semakin tinggi suatu pohon akan semakin tinggi tiupan angin menerpa, menggoyang dan merobohkannya, oleh karena itu seberapa kuat kita membangun pondasi maka sekuat itu kita akan bertahan dan berkembang. Keberagaman dan perbedaan bukanlah kendala tetapi modal utama dalam kebersamaan, kekeluargaan untuk selalu tumbuh dan terus berkembang menuju ketetapanNya, demikian yang dikatakan oleh direktur RSUD Ajibarang dr. Dani Esti Novia dalam menyikapi perkembangan RSUD Ajibarang di dalam merefleksi akhir tahun 2018.

Beliau juga mengungkapkan terima kasih kepada jajaran Pemerintahan Kabupaten Banyumas mulai dari Bupati beserta wakinya dan segenap jajarannya serta unsur legislatif dalam mendukung perkembangan RSUD Ajibarang dalam melayani masyarakat di bidang kesehatan. Beliaupun mengungkapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mempercayakan kesehatannya kepada segenap kemampuan RSUD Ajibarang.

RSUD Ajibarang di tahun 2018 banyak sekali mengalami perkembangan dan kemajuan, hal ini dibuktikan dengan beberapa penghargaan yang diberikan oleh pemerintah maupun lainnya. Verifikasi KARS tetap Paripurna dalam Akreditasi, pemberian penghargaan sebagai unit pelayanan rumah sakit dengan pelayanan publik yang sangat baik oleh Kemenpan RB, salah satu unit rumah sakit dengan Uitilisasi pelayanan BPJS terbaik di Banyumas. Beliau juga mengucapkan terima kasih atas kinerja seluruh civitas rumah sakit dari para dokter, perawat, penunjang pelayanan, dan unsur lainnya sehingga RSUD Ajibarang bisa kompak dalam memberikan pelayanan terbaik dengan selalu Senyum, Salam dan Salaman.

Pelayanan di RSUD Ajibarang pun terus berkembang dengan hadirnya beberapa tambahan dokter spesialis, diantaranya spesialis orthopedi, spesialis jiwa, penyakit dalam, kandungan dan dokter anak. Jumlah kunjungan juga semakin meningkat, hal ini menunjukkan kepercayaan masyarakat kepada RSUD Ajibarang. Sarana rawat inap juga bertambah dengan selesainya pembangunan lantai 3 dan 4 gedung pelayanan obsteri dan perinatologi untuk menunjang pelayanan sebagai RS PONEK.

Direktur mengungkapkan bahwa di tahun 2019 akan semakin berat bila kita tidak membangun kebersamaan dari sekarang, oleh karena itu dengan pendekatan kekeluargaan beliau berharap kebersamaan dalam melayani sesuai tupoksinya akan terjaga dengan baik. Salah satu yang bisa diunggulkan kemungkinan pelayanan traumatologi dengan hadirnya dokter ortopedhi, pengembangan pelayanan hemodialisa, pengembangan pelayanan radiologi dengan hadirnya CT Scan di RSUD Ajibarang. Problem terberat juga memerlukan pertimbangan dengan semakin sulitnya lahan parkir di RSUD Ajibarang oleh karena itu perluasan lahan RSUD Ajibarang merupakan hal yang vital untuk segera direalisasikan, demikian beliau mengungkapkan dengan sangat optimis menghadapi tahun 2019.

Beban berat yang dihadapi akan terasa ringan manakala kita merasakan kehadiran Tuhan diantara kita, karena kita akan selalu berbuat baik, akan saling tolong menolong, akan saling mengingatkan, tidak menggantungkan pujian dari manusia, bekerja ikhlas semua hanya karena Tuhan Yang Maha Esa maka RSUD Ajibarang akan benar-benar menjadi rumah sakit unggulan dengan pelayanan yang profesional. Beliau pun mengakhiri refleksi tahun 2018 untuk optimis menghadapi tahun 2019. Selamat tahun baru untuk segenap civitas rumah sakit, masyarakat dan jajaran pemerintahan kabupaten Banyumas. 

"Selamat tinggal 2018 yang tidak akan terulang dan Selamat Sambut 2019 dengan Optimisme"

BERSAMA KITA BISA”

Disarikan dari Wawancara Direktur oleh dr. Igun Winarno, SpAn

Related Posts

Komentar