RSUD AJIBARANG KEMBALI MENDAPATKAN AKREDITASI PARIPURNA OLEH LARS DHP TAHUN 2022

RSUD AJIBARANG KEMBALI MENDAPATKAN AKREDITASI PARIPURNA OLEH LARS DHP TAHUN 2022

 

 

AJIBARANG – RSUD Ajibarang sudah dilakukan Survai  Akreditasi sesuai Standar Akreditasi Rumah Sakit Kemenkes oleh Lembaga Akreditas Rumah Sakit Damar Husada Paripurna (LARS DHP).

Kegiatan survei yang berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 19 November 2022 dilanjutkan tanggal 22 sampai tanggal 23 November 2022, hari sabtu, selasa dan rabu. Dengan Ketua Tim Survei dr. H. Edi Martono, MARS. dan Yani Indrastuti, S.Kep.,Ns.,M.Kep selaku anggota tim survei.

Dr. Noegroho Harbani, M.Sc. Sp.S sebagai Direktur RSUD Ajibarang menyampaikan  bahwa survei akreditasi yang sudah dilaksanakan mendapatkan Akreditasi Paripurna sesuai dengan keputusan Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna pada tanggall 30 November 2022. Ini adalah pengargaan yang diterima oleh Rumah Sakit dan tujuannya untuk  menilai mutu dan keselamatan rumah sakit, terutama mutu layanan.

Kami ucapkan terima kasih kepada Ketua dan tim Akreditasi, Ketua dan anggota komite medis, seluruh karyawan yang sudah berpartisipasi dalam akreditasi kemarin sehingga sekarang mendapatkan PARIPURNA. Semoga kita dapat menjaga kualitas mutu dan keselamatan pasien secara paripurna.” Tambahnya. (gude)

Related Posts

Komentar