WORKSHOP KONTEN KREATIF II KESATUAN JARI DAN PIKIRAN AKAN MEMBAWA KEINDAHAN

WORKSHOP KONTEN KREATIF II KESATUAN JARI DAN PIKIRAN AKAN MEMBAWA KEINDAHAN

 

AJIBARANG - Menapaki usianya yang ke-15, RSUD Ajibarang semakin teguh dan kokoh melayani masyarakat khususnya masyarakat Banyumas Bagian Barat dan Kabupaten disekitarnya. Hal itu ditunjang dengan sumber daya yang memadai yang dibutuhkan masyarakat baik dari sumber daya medis maupun non medis, juga tersedianya fasilitas atau sarana prasarana pelayanan yang menunjangnya.

Dengan berkembannya era digitalisasi untuk menunjang dalam pemberian informasi kesehatan dari Rumah sakit kepada karyawan atau masyarakat sekitar, maka diperlukan Sumber Daya manusia yang kreatif dan pintar dalam memadukan informasi yang akan di buat supaya tersampaikan dengan jelas dan mudah serta menarik.

Dengan melihat tantangan tersebut, maka Bagian Diklat dan PSDM RSUD Ajibarang bekerja sama dengan Panitia Hari Ulang Tahun RSUD Ajibarang ke-15 dan Instalasi Tekholog Informasi mengadakan pelatihan WORKSHOP KONTEN KREATIF dengan tema Kesatuan jari dan pikiran akan membawa keindahan.

Dr. Widyana Grehastuti, Sp.OG.,M.Si.Med., sekalu Direktur RSUD Ajibarang membuka acara ini dan memberikan arahan bahwa dengan perkembangan era informasi ini, maka pelatihan konten kreatif ini sangat keren dan bagus dilakukan sehingga nantinya penyampaian informasinyan bisa langsung sampai ke masyarakat.

“workshop konten kreatif ini sangat bagus, maka ikutilah dengan sebaik baiknya supaya nantinya karya yang di hasilkan dapat diaplikasikan dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya”. pungkanya.

Dr. Igun Winarno, Sp.An selaku Kepala Instalasi Diklat dan PSDM mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada hari Rabu-Kamis tanggal 19-20 Januari 2022 dari pukul 08.00 sampai 14.30 WIB. Peserta yang mengikuti yaitu Perwakilan dari masing-masing ruang atau instalasi.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengasah para pegawai yang mempunyai bakat dalam membuat informasi baik di media masa maupun di social media, supaya informative, menarik dan mudah dipahami oleh orang lain.”tambahnya.

Lanjut, ia sampaikan bahwa kegiatan konten kreatif ini bekerjasama dengan instalasi Teknologi informatika menggunakan aplikasi Corel draw. Peserta datang dengan membawa laptop yang sudah terinstal aplikasi Corel Draw. Dengan pemandu sodara Zelin Arif, S.Kom. 

Zelin Arif, S,Kom yang biasa disapa Zelin mengatakan bahwa peserta awalnya dijelaskan mengenai isi dan kegunaan dari fitur yang ada di aplikasi Corel Draw satu satu bertujuan supaya peserta memahami dengan detil.

“Mari kita Buka aplikasinya dan kita buat gambar mengenai poster TB. Dalam membuat poster TB ini karena kita menggunakan media social media Instagram, maka formatnya menggunakan ukuran panjang 1080 pixell dan lebar 1080 pixell sehingga nanti saat di upload di instagram ukurannya sesuai.” Pungkasnya.

Kasie Diklat dan PSDM, mutu dan Kerjasama Bapak Jasun, S.Kep.,Ns.,MM, menambahkan bahwa kaegiatan ini sangat bermanfaat sekali bagi peserta sehingga peserta dapat berkreasi dengan maksimal dan bisa membuat media informative untuk melakukan promosi kesehatan ke masyarakat luas melalui media digital.

Beliau juga menambahkan bahwa ingin menjadikan DIKLAT RSUD Ajibarang mendapatkan sertifikasi dari lembaga yang berwenang, sehingga output dari setiap pelatihan yang di lakukan dapat bermanfaat dan tersertifikasi.

 

_gude_

 

HASIL KARYA COREL DRAW

 

 

Related Posts

Komentar