EARLY WARNING SYSTEM (EWS) TAHUN 2022

EARLY WARNING SYSTEM (EWS) TAHUN 2022

AJIBARANG - Pada hari Rabu, 31 Agustus 2022 dilakukan In House Training Early Warning Sistem (EWS) di Aula Diklat PSDM Lantai 2

Dr. Baiq Arnany Wandari selaku Kepala Bidang Penunjang mewakili Direktur RSUD Ajibarang, mengatakan bahwa EWS sangat penting untuk mengasah kemampuan kita dalam memonitoring kondisi pasien yg di rawat di RS, Jadikan EWS ini sebagai ajang untuk mengasah kemampuan kita dalam memonitoring kondisi sesuai dengan panduan EWS. 

Selain itu, akan ada survai simulasi akreditasi yaitu tgl 15 September 2022 secara daring dan 20-21 September 2022 secara luring. 

"Mari kita siapkan dan sukseskan survai simulasi akreditasi ini semoga berjalan dengan lancar" Tambahnya

Dr Igun Winarno, Sp.An. selaku pembicara mengatakan bahwa EWS harus dijalankan dan tubuh manusia pastinya ada kompensasi tubuh jika ada perubahan kondisi. Kita dapat melihat nya dengan kondisi dan Gejalanya.

Jika EWS dijalankan maka akan berpengaruh terhadap menurunkan terjadinya Code Blue, sehingga kualitas CPR dapat maksimal.

Diakhir Acara yg dipandu oleh Dwi Andrie Setyawan, S.Kep., Ns. Dan Yuniar Dwi Martanti, S.Kep., Ns. Mengenai diskusi kasus tentang bagaimana penatalaksanaan EWS sehingga dapat mengasah teman teman dalam mencegah terjadinya Code Blue. (gude)

Related Posts

Komentar